Peluang Usaha Air Galon Aqua dan Gas LPG

Peluang Usaha air Galon Aqua dan Gas LPG

Usaha air galon dan gas – Pada jaman dulu masyarakat Indonesia banyak yang menggunakan air rebusan untuk diminum atau keperluan sehari hari seperti memasak. Namun cara itu justru memakan banyak waktu dan belum lagi bahan bakar yang di gunakan untuk memasak juga habis banyak untuk merebus air saja. Berbeda jika dengan menggunakan air Aqua galon yang bisa di beli di toko terdekat, meskipun harganya agak mahal, tapi air dijamin bersih dan sangat aman untuk di konsumsi.

Selain menjual air isi ulang saja, anda jika bisa sambil berjualan Gas Lpg 3 Kg, saya rasa Aqua Galon dan Gas LPG sangat cocok jika di jual secara bersamaan, karena mengingat kedua barang tersebut adalah kebutuhan yang harus selalu di beli oleh semua orang.

Jika anda ingin memulai usaha berjualan Aqua Galon , ada beberapa hal yang harus anda perhatikan antara lain :

1. Mencari Lokasi Usaha

Poin pertama ini menurut saya paling penting, karena lokasi yang di pilih bisa menentukan sukses atau tidaknya suatu usaha yang akan di jalankan. Jika memulai usaha menjual air galon Aqua dan Gas LPG, lokasi yang tepat adalah di pinggir jalan, tidak hanya itu masih banyak hal yang peru di pertimbangkan seperti parkir yang luas, di pemukiman padat penduduk, akses jalan yang mudah paling tidak bisa dilalui oleh mobil pick up, atau motor angkut roda tiga.

2. Persiapan Peralatan

Pembeli biasanya suka jika galon yang mereka beli di antar ke rumah, maka anda harus menyediakan kendaraan sebagai sarana kirim antar galon atau tabung gas. Anda bisa menyiapkan motor roda dua yang biasa/bekas dengan harga murah asalkan surat masih hidup dan kondisi motor masih layak pakai. Untuk motor roda 2 harus anda modifikasi dengan menggunakan rak besi yang di letakan di belakang supaya bisa membawa 5 galon dalam sekali jalan.

Anda juga perlu memiliki galon kosong terlebih dahulu sebelum membeli Aqua ke distributor langsung, untuk usaha skala kecil anda perlu menyiapkan 10 atau 15 galon kosong, dan 50 galon jika anda ingin menjadi agen. Galon tersebut bisa anda beli di distributor dengan harga Rp. 35.000, atau bisa anda dapatkan galon bekas dari toko yang sudah tutup.

Peralatan lain yang tidak kala pentingnya adalah Hp atau telfon, untuk memudahkan pembeli menghubungi anda untuk mengantar galon ke rumah atau untuk berkomunikasi dengan distibuor secara langsung. Buatlah kartu nama dan berikan kepada orang yang beli, supaya di lain waktu mereka akan menghubungi anda untuk mengirimkan galon ke rumah mereka.

3. Mencari Pemasok Aqua Galon dan gas LPG

Untuk mendapat harga yang murah, tentu anda harus mencari pemasok berupa distributor atau agen besar. Jika anda tidak bisa mencari distributor, paling tidak cari saja agen yang selalu memasok Aqua galon dalam jumlah besar. Ciri-ciri distributor atau agen dapat anda lihat dari jumlah Galon yang di turunkan dari truk bermuatan besar.

Tapi harga agen dan distributor sangat berbeda, karena biasanya agen juga mendapat pasokan dari distributor. Misalkan saja harga Galon di distributor seharga Rp. 12.300, harga agen bisa saja naik sedikit menjadi Rp. 12.500. Tapi jika anda belanja ke agen besar anda bisa nego harga bila anda ingin membeli dalam jumlah besar seperti 50 galon.

Keuntungan Usaha Aqua Galon dan Gas LPG

Sebelum anda memutuskan untuk memulai usaha ini, ada baiknya anda ketahui dulu keuntungan dari berbisnis berjualan aqua galon dan Gas LPG. Aqua Galon adalah produk yang paling laku keras, tapi keuntungan yang didapat sangat sedikit, jadi alangkah lebih baik jika anda menjual Aqua Galon ini sebagai sampingan di toko kelontong anda saja (Jika memiliki). Jadi salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mendapat keuntungan yang banyak adalah menjual Aqua Galon sebanyak mungkin.

Sebagai contoh anda membeli galon di distributor dengan harga Rp. 12.500, kemudian anda menjual kembali dengan harga Rp. 15.000. Keuntungan yang anda dapat tiap galon Rp.2500.Jika anda bisa menjualkan 50 galon dalam sehari, keuntungan yang anda dapat adalah Rp.2500 x 50 = Rp.75.000. Mungkin masih relatif kecil, namun sangat menguntungkan jika anda memiliki toko kelontong yang juga menjual Aqua Galon.

Demikian informasi ringan tentang Usaha air Aqua Galon dan Gas, semoga bisa menginspirasi anda dalam memulai suatu usaha yang akan anda jalankan.

 

 

Leave a Comment